Nasihat Asmaul Husna – Al Qaabidh | Anakku, hendaklah engkau senantiasa bersyukur atas apa yang sudah Allah Subhanahu Wa Ta’ala berikan untuk hidupmu.
Karena Dia adalah Al Qaabidh, Dzat Yang Maha Menyempitkan. Dia akan menyempitkan rezeki orang yang tidak pernah merasa bersyukur.
Dia menyempitkan rezeki bagi siapa-siapa yang Dia kehendaki. Dan Dia pun menyempitkan hati siapa-siapa yang Dia kehendaki.
Anakku, hendaklah engkau belajar bersyukur setiap waktu. Karena Allah menciptakan semua mahkluk dan seisinya dilengkapi dengan berkah yang sudah sesuai dengan kebutuhan
Semua yang di muka bumi ini adalah milikNya.
Maka bertakwalah kamu kepada Allah menurut kesanggupanmu dan dengarlah serta taatlah; dan nafkahkanlah nafkah yang baik untuk dirimu. Dan barang siapa yang dipelihara dari kekikiran dirinya maka mereka itulah orang-orang yang beruntung. Jika kamu meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya Allah melipat gandakan (pembalasannya) kepadamu dan mengampuni kamu… [QS. At-Taghabun, 64:16-17]
#NasihatAsmaulHusna
#AryGinanjarAgustian
Recent Comments